Top
Jumat, 13 Desember 2024 | Parenting

Kebiasaan membaca sejak usia dini mengacu pada aktivitas membaca yang dilakukan secara rutin oleh anak. Untuk menjadi sebuah kebiasaan, orang tua memang perlu mengajari dan membiasakan anak terlebih dahulu. Mudahnya, bisa dipahami bahwa kebiasaan membaca adalah pola membaca yang dilakukan secara terencana, sengaja, juga konsisten. Kebiasaan membaca adalah kegiatan membaca yang sudah mengakar kuat dalam masyarakat. Tahukah ayah bunda bahwa kebiasaan membaca sejak usia dini memiliki banyak manfaat atau dampak positif untuk si kecil? Mari kita simak manfaat melatih kebiasaan membaca dalam artikel ini! Manfaat membaca untuk anak Membaca adalah aktivitas fisik dan mental yang dapat dikembangkan menjadi sebuah kebiasaan. Meski begitu, butuh waktu yang agak lama untuk mengembangkan aktivitas membaca menjadi sebuah kebiasaan. Karenanya, salah satu cara melatih kebiasaan membaca untuk anak adalah dengan mengenalkan dunia buku kepada mereka. Tekankan bahwa buku merupakan sumber ilmu yang memuat segudang pengetahuan. Baca juga: Riri Cerita Anak Interaktif dari Educa Studio, Raih Penghargaan Top Education Podcast 2024 dalam Spotify Wrapped 2024 Selain itu, untuk melatih kebiasaan membaca sejak usia dini, orang tua perlu memberi contoh atau teladan yang baik kepada mereka, dengan rutin membaca buku tiap hari. Jika anak masih belum mahir membaca, ayah bunda bisa membacakan mereka dongeng tiap sebelum tidur. Lantas, mengapa ayah bunda harus melatih kebiasaan membaca sejak usia dini? Karena membaca merupakan aktivitas positif yang memiliki banyak manfaat. Berikut manfaat membaca yang harus orang tua ketahui: Melatih otak Ternyata aktivitas membaca buku sangat baik untuk melatih otak dan pikiran manusia, termasuk anak. Membaca membantu otak menjalankan fungsinya dengan baik. Sebab, ketika membaca, otak dituntut untuk berpikir, menganalisis, hingga menemukan hal-hal baru. Meningkatkan konsentrasi Manfaat melatih kebiasaan membaca adalah meningkatkan konsentrasi. Biasanya mereka yang punya hobi membaca buku, cenderung ahli dan tepat saat mengambil keputusan. Buku membuat seseorang lebih fokus juga mudah berkonsentrasi. Menumbuhkan kemampuan menulis Manfaat membaca, yakni menumbuhkan kemampuan menulis. Jika si kecil rutin membaca satu buku atau cerita tiap harinya, keterampilan menulis mereka akan tumbuh dan berkembang dengan sendirinya. Baca juga: Ajarkan Keberagaman Budaya kepada Anak dengan Riri Cerita Anak Interaktif Membangun kepercayaan diri Kebiasaan membaca sejak usia dini ternyata memengaruhi tingkat kepercayaan diri si kecil. Saat pengetahuan seseorang bertambah, mereka cenderung percaya diri dengan apa yang disampaikan juga dilakukannya. Memperbanyak kosakata  Salah satu manfaat melatih kebiasaan membaca adalah memperbanyak kosakata atau perbendaharaan kata. Tentu anak akan lebih mengenal banyak kosakata baru yang menambah pengetahuan dan wawasan mereka. Selain itu, kebiasaan membaca sejak usia dini juga dapat bermanfaat untuk mengurangi kebosanan, sebagai media penghibur, meningkatkan kemampuan otak, serta memperbaiki waktu tidur. Demi memaksimalkan manfaat membaca tersebut, ayah bunda bisa memanfaatkan Riri Cerita Anak Interaktif dari Educa Studio yang punya ratusan cerita anak menarik dari Indonesia dan berbagai negara di dunia. Riri adalah media interaktif anak untuk membaca dan atau mendengarkan cerita dengan cara yang lebih menyenangkan, juga berbeda. Riri memiliki banyak cerita yang menarik, mulai dari dongeng, cerita rakyat, hingga fabel. Baca juga: Ciptakan Dunia Anak yang Lebih Menyenangkan dan Interaktif bersama Riri Cerita Anak Interaktif dari Educa Studio Sebagai kumpulan cerita anak interaktif, Riri tidak hanya ingin melatih kebiasaan membaca sejak usia dini, namun, turut mengembangkan karakter positif dan mengajarkan nilai-nilai moral positif kepada anak. Harapannya, dengan Riri, anak tidak hanya termotivasi untuk rajin membaca, tetapi turut terbakar semangatnya dalam menambah wawasan dan pengetahuan yang pastinya akan berguna bagi mereka di masa depan. Sumber referensi: Djkn.kemenkeu.go.id. Manfaat Membaca Buku. 2021. Tanggal akses 13 Desember 2024. Lombokbaratkab.go.id. Manfaat Membaca Buku. 2015. Tanggal akses 13 Desember 2024. Tantri, Ade Asih Susiari. Hubungan antara Kebiasaan Membaca dan Penguasaan Kosakata dengan Kemampuan Membaca Pemahaman. Jurnal Acarya Pustaka, Volume 2, No. 1, Juni 2016.

Selasa, 01 Oktober 2024 | Company

Dongeng sebelum tidur menjadi salah satu kebiasaan yang diwariskan turun-temurun sejak dahulu. Banyak orang tua senang membacakan anaknya dongeng, agar mereka cepat terlelap dan tidur lebih nyenyak. Di balik kebiasaan tersebut, tahukah ayah bunda, bahwa ternyata aktivitas membacakan dongeng sebelum tidur, punya segudang manfaat baik bagi pertumbuhan juga perkembangan si kecil? Yuk, kita simak apa saja manfaat membacakan dongeng sebelum tidur bagi anak! Manfaat membacakan dongeng sebelum tidur Aktivitas membacakan dongeng memiliki segudang manfaat yang baik untuk anak. Salah satunya, yakni mempererat ikatan batin juga komunikasi antara orang tua dan anak. Dongeng adalah media yang tepat untuk menumbuhkan kedekatan secara emosional maupun sosial. Sehingga secara perlahan pun, anak mulai belajar terbuka dengan orang tuanya. Baca juga: Dorong Kemampuan Berbahasa Anak dengan Gim Riri Cerita Anak Interaktif Selain itu, manfaat membacakan dongeng sebelum tidur lainnya adalah mengajarkan anak tentang nilai moral serta penanaman akhlak yang baik, tanpa bermaksud menggurui. Karena keduanya menjadi modal utama bagi si kecil untuk menjalani kehidupannya di masa mendatang. Berikut beberapa manfaat membacakan dongeng sebelum tidur lainnya: Melatih anak berimajinasi secara positif Membantu anak menyalurkan dan mengembangkan emosinya dengan baik Menumbuhkan kecintaan membaca dalam diri anak sejak usia dini Menjadi sarana bermain yang mendidik juga menyenangkan bagi si kecil. Bisa disimpulkan, bahwa sebenarnya, sangat penting bagi orang tua untuk mulai menanamkan, atau melanjutkan kebiasaan membacakan dongeng sebelum tidur untuk anak, karena berdampak baik untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil. Riri Cerita Anak Interaktif - media dongeng sebelum tidur untuk si kecil Buku cerita anak adalah kumpulan cerita anak yang disusun menjadi sebuah buku, baik cetak maupun digital, sebagai media belajar membaca dan menulis untuk anak usia dini. Ada beberapa kelebihan dan kekurangan dari buku cerita anak. Salah satu kelebihannya, yakni bisa diakses dengan mudah dan murah, juga sebagai bentuk pembiasaan dini bagi anak untuk belajar membaca. Sedangkan kekurangannya, yaitu tidak fleksibel bentuknya karena harus dibawa ke mana-mana dan kurang menarik minat si kecil. Buku cerita anak juga biasanya hanya memuat beberapa kisah yang sejenis, sehingga kurang beragam.  Baca juga: 3 Karakteristik Utama Brand Unggulan Educa Studio: Marbel, Riri, dan Kabi Untuk mengatasi hal tersebut, Educa Studio menghadirkan Riri Cerita Anak Interaktif sebagai solusi tepat bagi orang tua yang ingin membacakan dongeng sebelum tidur untuk anaknya.  Sebagai informasi, Riri Cerita Anak Interaktif adalah kumpulan cerita anak interaktif yang dirilis ke dalam beberapa channel, yakni gim, aplikasi, buku cetak dan digital, video animasi di YouTube, hingga podcast. Riri memuat ratusan kisah menarik yang datang dari berbagai tema, seperti fabel, dongeng, cerita rakyat, hingga cerita orisinil yang dibuat langsung oleh penulis hebat Educa Studio. Sama seperti brand unggulan Educa Studio lainnya, yakni Marbel (Mari Belajar Sambil Bermain) dan Kabi, Riri Cerita Anak Interaktif berupaya menciptakan proses belajar yang menyenangkan dan interaktif.. Orang tua bisa membacakan dongeng sebelum tidur untuk anak menggunakan fitur picture books atau short story yang tersedia. Alternatif lainnya, orang tua dapat mengajak anak mendengarkan dan membaca kisah dalam gim Riri, lewat fitur interactive. Baca juga: Kembangkan Kemandirian Anak Usia Dini dengan Riri Cerita Anak Interaktif dari Educa Studio Banyaknya cerita yang disuguhkan dalam Riri, pasti tidak akan membuat bosan anak. Tiap hari, mereka bisa mengeksplorasi cerita yang diinginkan untuk dibaca atau didengarkan. Selain itu, lewat fitur interaktifnya, anak dapat berinteraksi dengan karakter yang ada dalam cerita. Ketika disentuh, karakternya akan bergerak dan menghasilkan suara. Meski bisa dijadikan sebagai media dongeng sebelum tidur untuk anak, Riri Cerita Anak Interaktif sangat cocok diakses kapan dan di mana saja. Bahkan dalam keseharian pun, orang tua juga dapat mengajak anaknya mengeksplorasi Riri Cerita Anak Interaktif secara berkala. Yuk, tunggu apalagi, ayo segera unduh gim Riri Cerita Anak Interaktif di Google Play Store dan iOS! Sumber referensi: Widyastuti, Ana. (2017).  Kiat Jitu Anak Gemar Baca Tulis. Jakarta: Elex Media Komputindo Pratiwi, Wulan Mulya, dkk. (2018). Petualangan Budi Pekerti. Jakarta: Elex Media Komputindo